Tinjau Banjir Bandang

Sumber Gambar :

Gubernur Banten Dan Wagub Tinjau Bencana Banjir Lebak

 

Gubernur Banten Wahidin Halim bersama Wakil Gubernur Andika Hazrumy mengunjungi posko pengungsian bencana banjir bandang di Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Kamis, 02/02/2020).

Diposko terpadu ini, Gubernur dan Wakil Gubernur ikut berbaur dengan relawan menghibur korban banjir sebelum meninjau beberapa lokasi yang terdampak banjir di wilayah lebak.

 

 Gubernur menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) serta organisasi perangkat daerah terkait bergerak cepat menangani bencana banjir yang melanda beberapa bagian wilayah provinsi.

 

Satuan Tugas BPBD Provinsi Banten siaga membantu BPBD kabupaten/kota menangani dampak banjir dan menyalurkan bantuan kepada warga yang menghadapi banjir.

 

Di wilayah Provinsi Banten, banjir antara lain melanda Kecamatan Lebak Gedong, Kecamatan Cipanas, dan Kecamatan Bayah di Kabupaten Lebak, Beberapa perumahan di Kota Tangerang Selatan dan Kota Tangerang serta di Wilayah Kabupaten Serang. Posko kesehatan juga disediakan di beberapa daerah yang terdampak banjir di Cilegon dan Lebak. Bantuan obat-obatan dan perlengkapan sanitasi juga sudah dikirimkan ke daerah banjir.


Share this Post